Melanjutkan Kegiatannya Hari ini, Kepala Bidang PP Ekonomi & Infrastruktur Arif Roesman Effendy, ST MT Hadiri Rapat Koordinasi Penanganan Kumuh Skala Kawasan Danatraha

-Kota Bima, 7 Desember 2022-
Melanjutkan kegiatannya, siang ini Kepala Bidang PP Ekonomi & Infrastruktur Arif Roesman Effendy, ST MT didampingi Sub Koordinator Bidang Infrastruktur dan Wilayah Bambang Setiawan, ST MT hadiri undangan Rapat Koordinasi Penanganan Kumuh Kota Bima yang diselenggarakan oleh Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Kota Bima. Kegiatan ini dalam rangka pembahasan Siteplan Penataan Skala Kawasan Permukiman Kumuh Danatraha TA 2022.

Penataan Skala Kawasan merupakan bagian program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) dengan pembiayaannya berasal dari pemerintah pusat, pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten/kota, swadaya masyarakat dan stakeholder serta dari lembaga mitra pembangunan pemerintah, namun dimulai tahun 2019 pendanaan program bersumber dari Bank Dunia.

Di Kota Bima sendiri, embrio rancangan program Penataan Skala Kawasan dimulai setelah dikeluarkannya SK Wali Kota Bima Nomor 620 Tahun 2016 dan penyusunan dokumen Slum Improvement Action Plan (SIAP) yaitu dokumen yang memuat rencana aksi penanganan kawasan kumuh di Kota Bima yang menetapkan area seluas 147,39 ha yang tersebar di 5 kecamatan dan 17 kelurahan di Kota Bima sebagai kawasan kumuh.

Pelaksanaan Penataan Skala Kawasan dimulai dengan program Ratu Raga Mantika yaitu penataan kawasan kumuh disepanjang bantaran sungai yang meliputi 4 kelurahan yaitu Rabadompu Barat, Rabadompu Timur, Rontu dan Penaraga, selanjutnya penataan Skala Kawasan kumuh di Kecamatan Asakota meliputi Sapaga, Jatibaru Timur dan Jatibaru Barat, beriringan dengan penataan Skala Kawasan kumuh di Danataraha Kecamatan Rasanae Barat yang dirancang sebagai Waterfront City supaya warga sekitar bebas dari ancaman banjir.

Hadir dalam kegiatan yang dilaksanakan di ruang pertemuan Dinas Perkim antara lain: Kepala Dinas Perkim didampingi Kabid dan Sub Koordinator Bidang, Kabid Cipta Karya Dinas PUPR Kota Bima didampingi Sub Koordinator Bidang Perencanaan Tata Ruang dan Bina Jasa Konstruksi, perwakilan dari Dinas Lingkungan Hidup Kota Bima, perwakilan dari KOTAKU dan Konsultan Penyusun Siteplan Penataan Skala Kawasan Permukiman Danatraha.
(PPID BAPPEDA)