Plh Kepala Bappeda Kota Bima, Hadiri Rapat Pembahasan Validasi Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) T.A 2023

-Kota Bima, 16 Januari 2023-
Mengawali kegiatan hari ini, Plh Kepala Bappeda Kota Bima Arif Roesman Effendy, ST., MT menghadiri rapat Pembahasan Validasi Tambahan Penghasilan Pegawai (TP) T.A. 2023.
Dipimpin oleh bapak Asisten III Drs  Adisan, pertemuan ini bertujuan membahas langkah-langkah percepatan penginputan data TPP melalui jaring aplikasi SIMONA untuk memperoleh verifikasi seiring dengan perubahan nomeklatur dan struktur organisasi beberapa perangkat daerah maupun pembentukan perangkat daerah baru lingkup Pemerintah Kota Bima.
Selain itu, dalam rapat ini juga dibahas langkah-langkah yang perlu diambil sesegera mungkin untuk dilakukan penyesuaian terhadap dokumen Anjab dan ABK sehingga diperoleh jenis dan jumlah kelas jabatan maupun pemangku jabatan yang sinkron dengan perubahan nomenklatur dan sesuai dengan kebutuhan ideal pada masing-masing Perangkat Daerah.
Kegiatan yang bertempat di ruang rapat Walikota Bima ini juga dihadiri oleh Kepala BKPSDM Kota Bima, Inspektur Pembantu 2 Inspektorat Kota Bima, Kepala Bagian Hukum, Kepala Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kota Bima beserta jajaran, dan perwakilan dari BPKAD Kota Bima.
(PPID BAPPEDA)