BPKP Provinsi NTB Inisiasi Pertemuan Evaluasi Atas Pengembangan Bandar Udara Sultan Muhammad Salahuddin Bima
-Kota Bima, 26 Mei 2023-
Mewakili Kepala Bappeda Kota Bima, Kepala Bidang P2MPI Marta Sabran Kharja, ST., M.Si didampingi JF Perencana Muda Bambang Setiawan, ST., MT hadiri Rapat bersama BPKP Provinsi NTB terkait Evaluasi atas Pengembangan Bandar Udara Sultan Muhammad Salahuddin Bima. Pertemuan ini bertujuan untuk mengkaji rencana pengembangan Bandar Udara Muhammad Salahuddin terkait kesiapan pemerintah daerah untuk mendukung rencana pengembangan bandara.
Dalam pertemuan ini pihak BPKP provinsi NTB melakukan review terkait data dan dokumen Bandara antara lain:
1. Dokumen Proses Bisnis perencanaan Bandara.
2. Dokumen perencanaan Pengembangan Bandara ditingkat Daerah (RPJMD, RTRW)
3. Data Pembangunan akses menuju Bandara tahun 2020-2023.
4. Data Pembangunan konektivitas infrastruktur menuju Bandara Tahun 2020-2023 beserta peraturan daerahnya.
5. Data kebijakan Pemerintah Daerah berkaitan dengan aksesibilitas/optimilitas utilitas pembangunan dan pengembangan Bandara.
6. Data dukungan sistem sarana moda transportasinyang mendukung operasionalisasi Bandara.
7. Data jumlah trayek menuju bandara tahun 2020-2023.
8. Data jumlah subsidi moda transportasi yang diberikan oleh Pemerintah Daerah selama tahun 2020-2023.
Hadir dalam pertemuan ini perwakilan dari SKPD terkait, antara lain dari Dinas Pariwisata, Dinas PUPR, dan Dinas Perhubungan Kota Bima.
(PPID BAPPEDA)