Kementerian Pekerjaan Umum dan Permukiman melalui Balai Prasarana Permukiman Wilayah NTB menggelar Forum Group Discussion (FGD) membahas Usulan Kegiatan Air Minum untuk Tahun Anggaran 2025
-Kota Mataram, 4 Oktober 2023-
Bertempat di Hotel Aston Inn Mataram, Kementerian Pekerjaan Umum dan Permukiman melalui Balai Prasarana Permukiman Wilayah NTB menggelar Forum Group Discussion (FGD) membahas Usulan Kegiatan Air Minum untuk Tahun Anggaran 2025.
Dalam sesi pemaparan usulan, JF Perencana Muda Bappeda yang juga pengampu bidang Infrastruktur, Bambang Setiawan, ST.,MT, serta JF Ahli Muda-Teknik Tata Bangunan dan Perumahan dari Dinas PUPR, Kamaruddin, ST, mempresentasikan rencana usulan Kota Bima terkait infrastruktur Air Minum.
Hasil dari pertemuan ini menghasilkan kesepakatan terkait pembahasan usulan Kota Bima dalam hal prasarana akses Air Minum. Beberapa poin utama kesepakatan tersebut adalah:
1. Program percepatan Akses Air Minum Perkotaan akan segera dilaksanakan pada Tahun Anggaran 2024 melalui revitalisasi SPAM Lelamase dan SPAM Dodu (zona 2).
2. Target penyelesaian kelengkapan RC (Readiness Criteria) Program percepatan Akses Air Minum Perkotaan TA 2024 ditetapkan selambat-lambatnya pada minggu ke-2 bulan Oktober ini.
3. Pogram prasarana Akses Air Minum Perkotaan Tahun Anggaran 2025 akan difokuskan pada a. Optimalisasi SPAM Nungga Kota Bima; b. Peningkatan Jaringan Perpipaan SPAM Dodu; dan c. Peningkatan Jaringan Perpipaan SPAM Lelamase.
4. Dokumen FS (Feasibility Study) dan DED (Detail Engineering Design) untuk Optimalisasi SPAM Nungga akan dianggarkan pada tahun 2024.
5. Pemerintah Kota Bima akan mempercepat pembentukan UPTD (Unit Pelaksana Teknis Daerah) Pengolahan Air Minum guna memastikan penyediaan air minum yang berkualitas di Kota Bima.
Kesepakatan ini mencerminkan komitmen bersama antara pusat dan daerah dalam meningkatkan akses masyarakat khususnya Kota Bima terhadap penyediaan akses air minum yang berkualitas serta pengembangan infrastruktur pendukung untuk kebutuhan tersebut.
(PPID BAPPEDA)