Sekretaris BappedaLitbang hadiri Workshop Kurikulum Universitas Muhammadiyah Bima (UMB)
Selasa, 16 Agustus 2022
Sekretaris Bappeda Litbang Kota Bima Adhi Aqwam ST, M.Eng., M.Sc bersama Kabid PP Pemerintah dan Sosial Sarif Hidayatullah A, SH,MM. dan Sub Koordinator Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan Bambang Setiawan, ST., MT. menghadiri Workshop Visi Misi dan Kurikulum Program Studi Ilmu Komputer Universitas Muhammadiyah Bima.
Dalam Workshop ini selain dijelaskan strategi dan pola penyusunan visi misi serta materi Kurikulum khusus untuk prodi Ilmu Komputer, pemateri juga membuka ruang diskusi terkait langkah-langkah yang harus dipersiapkan mengawali perubahan status Sekolah Ilmu Tinggi Muhammadiyah Bima menjadi Universitas Muhammadiyah Bima, sekaligus sebagai universitas pertama di Bima dan Dompu dengan 5 Program Studi.
Kegiatan yang diadakan di Auditorium H. M. Thayeb Abdullah UM lt. 3 ini juga dihadiri oleh Wakil Bupati Dompu H. Syahrul Parsan ST., MT dan dibuka langsung oleh Rektor Universitas Muhammadiyah Bima Dr. Ridwan, SH., MH.
Semoga semakin Berkembang dan Maju UMB..
(afz/ppidbappeda)